Studi Kasus Asuhan Keperawatan pada Pasien Post Operasi Tiroidektomi atas Indikasi Kanker Tiroid

Authors

  • Fajar Ilham Fathoni Universitas Harapan bangsa
  • Adiratna Sekar Siwi Universitas Harapan Bangsa

DOI:

https://doi.org/10.56359/igj.v1i2.63

Keywords:

Asuhan, Kanker, Operasi, Tiroidektomi

Abstract

Tujuan: Studi kasus ini bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan pada Ny.K dengan post operasi tiroidektomi atas indikasi kanker tiroid di ruang ICU RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo.

Metode: Jenis penelitian ini pendekatan studi kasus deskriptif, dimana peneliti melakukan pendekatan asuhan keperawatan yang mencakup pengkajian, penentuan diagnosa, intervensi keperawatan, implementasi hingga evaluasi. Sampel dalam penelitian ini sebanyak satu pasien dengan kriteria Subjek ialah pasien yang dirawat inap, Subjek dengan diagonosa Post Operasi Tiroidektomi atas indikasi Kanker Tiroid. Lokasi penelitian ini dilakukan di ruang Ruang ICU RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo. Waktu penelitian ini dilaksanakan pada tanggaal 07 sampai 08 Maret 2022  di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo. Instrumen Pengumpulan Data menggunakan format Asuhan Keperawatan kritis sesuai ketentuan yang berlaku di Universitas Harapan Bangsa.

Hasil: Diagnosa keperawatan bersihan jalan nafas diberikan intervensi keperawatan berupa penghisapan lendir dan pemasangan ventilator mode SIMV. Setelah dilakukan intervensi keperawatan 2 hari lendir dimulut sudah berkurang dan pasien dapat bernafas tanpa bantuan alat ventilator. Data dari hasil anamnesa, pasien sudah sadar pernafasan spontan, tidak ada lendir dimulu,dan pasien dipindahkan ke ruangan bangsal perawatan.

Kesimpulan: tindakan keperawatan penghisapan lendir pada pasien post Operasi tiroidektomi dapat membebaskan jalan nafas yang terhambat oleh sekret atau lendir. Pasien dapat bernafas dengan spontan tanpa alat bantu ventilator.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adham, M., & Aldino, N. (2019). Diagnosis Dan Tatalaksana Karsinoma Tiroid Berdiferensiasi. Oto Rhino Laryngologica Indonesiana, 48(2), 197. https://doi.org/10.32637/orli.v48i2.270

Aryanata, I. G. N. G. D., Sudarsa, I. W., & Adiputra, P. A. T. (2019). Faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas hidup pasien kanker tiroid berdiferensiasi baik (DTC) paska tiroidektomi total di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah, Denpasar. Intisari Sains Medis, 10(1), 197–204. https://doi.org/10.15562/ism.v10i1.379

Dewi, F. (2019). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Post Tiroidektomi Atas Indikasi Kanker Tiroid Dengan Aplikasi Neck Stretching Exercise di Ruang Rawat Bedah Rumah Sakit Universitas Andalas Padang.

Harahap, E. . (2019). Melaksanakan Evaluasi Asuhan Keperawatan Untuk Melengkapi Proses Keperawatan. Jakarta: Graha Ilmu.

Kitong, & Irwin, B. (2019). Pengaruh Tindakan Penghisapan Lendir Endotrakeal Tube (ETT) Terhadap Kadar Saturasi Oksigen pada Pasien yang Dirawat Diruang ICU RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Jurnal Keperawatan, Volume 2(No 2), 76–89.

Krisjayanti, W., Setyaningsih, M. M., Keperawatan, P. D., & Akut, N. (2019). Masalah Nyeri Akut Di Rumah Sakit Panti Waluya Sawahan Malang, 1–10.

Lilis Lismayanti, Andika Abdul Malik, Nida Siti Padilah, Fidya Anisa Firdaus, H. S. (2021). Warm Compress On Lowering Body Temperature Among Hyperthermia Patients: A Literature Review. International Journal of Nursing and Health Services (IJNHS), 4(3), 344–355.

Merangin, D. I. D., Pattiselanno, F., Mentansan, G., Nijman, V., Nekaris, K. A. I., Pratiwi, A. I. N., … Bismark, M. (2018). Asuhan Keperawatan Pada Klien Post Op Tiroidektomy Atas Indikasi Struma Nodusa Non Toksik Dengan Masalah Keperawatan Gangguan Mobilitas Fisik Di Ruang Marjan Bawah Rsu Dr.Slamet Garut, 2(2), 2016.

Putra, I. K. G. A. S. (2018). Gambaran Asuhan Keperawatan Anak Asma Bronkoal Dengan Pola Napas Tidak Efektif Di Ruang Cilinaya Rsud Mangusada Badung. Poltekes Denpasar.

Richard, S. D., Ariyanto, H., & Setiawan, H. (2022). Implementation of Evidence-Based Nursing for Expelling Sputum in Tuberculosis Patients with Chest Physiotherapy and Effective Coughing Exercises : A Case Study. International Journal of Nursing and Health Services, 5(3), 259–266. https://doi.org/10.35654/ijnhs.v5i3.596

Ridho, M. A., Qodir, N., & Triwani. (2018). Karakteristik Pasien Karsinoma Tiroid Papiler di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin Periode Januari-Desember 2016. Majalah Kedokteran Sriwijaya, 4, 166–174.

RNSpeak. (2021). Thyroidectomy Nursing Care Plan and 8 Most Common Nursing Diagnoses.

Suhanda, Setiawan, H., Ariyanto, H., & Oktavia, W. (2021). A Case Study: Murotal Distraction to Reduce Pain Level among Post-Mastectomy Patients Suhanda1,. International Journal of Nursing and Health Services (IJNHS), 4(3), 325–331. https://doi.org/http://doi.org.10.35654/ijnhs.v4i3.461 Abstract.

Wahyu Hadianto, S., & Listrikawati, M. (2020). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Kanker Tiroid Dalam Pemenuhan Kebutuhan Aman dan Nyaman. Universitas Kusuma Husada Surakarta, 3, 103–111.

Yanti, H. S. (2022). Manajemen Asuhan Keperawatan Kritis Pada Ny “H” Dengan Post Op Tiroidektomi Di Ruang Intensive Care Unit Rumah Sakit Ibnu Sina Yw – Umi Makassar. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Panakkukang.

Published

2022-06-25

How to Cite

Fathoni, F. I., & Sekar Siwi, A. . (2022). Studi Kasus Asuhan Keperawatan pada Pasien Post Operasi Tiroidektomi atas Indikasi Kanker Tiroid. INDOGENIUS, 1(2), 87–94. https://doi.org/10.56359/igj.v1i2.63

Issue

Section

Articles